Cara Cuci Karpet Sendiri di Rumah

Karpet sering digunakan saat ada acara besar yang mengharuskan digelarnya benda satu ini untuk lesehan bersama keluarga orang terdekat, tak jarang terdapat makanan dan minuman yang disajikan. Sehingga selepas acara mau tidak mau harus dibersihkan karena terdapat noda setelah digunakan, tetapi cuci karpet sendiri menjadi beban berat. Lantaran karpet yang tidak kecil dan tidak selentur kain biasanya. Di daerah tertentu biasanya ada cuci karpet, salah satunya cuci karpet Bandung.

Ada banyak jasa cuci karpet Bandung yang sangat membantu dalam hal ini karena jasa tersebut juga menawarkan berbagai fasilitas lainnya. Namun, alih-alih tak ingin kesulitan membawa karpet yang berukuran besar ke tempat pencucian atau demi menghemat uang, orang akan memilih cuci karpet sendiri di rumah. Untuk mendapatkan informasi tentang kebersihan dan lainnya, bisa mengunjungi website https://sembilankita.com/.

 

Langkah-Langkah Cuci Karpet Sendiri di Rumah

Sebenarnya, mencuci karpet secara mandiri juga lebih amat, eits, tapi ada beberapa cara cuci karpet sendiri di rumah yang perlu diperhatikan:

 

1.     Menggunakan sapu atau penyedot debu

Tidak semua karpet harus dicuci dengan air yang menyulitkan, tetapi jika hanya kotor karena terkena debu akan lebih mudah untuk dibersihkan dengan sapu dan penyedot debu. Hal ini sangat mudah dilakukan, kalau hanya ada noda seperti bungkus makanan, puntung rokok, dan beberapa noda kering yang terlihat akan lebih baik dibersihkan hanya dengan sapu. Apabila terdapat sampah berukuran kecil, biasanya terasa dari teksturnya saat kita menginjak karpet, nah ini penyedot debu bisa menjadi solusi. Cukup dengan vacuum cleaner sudah bisa membersihkannya dengan mudah.

 

2.     Menggunakan penyemprot air

Nah, saat karpet telah digunakan dalam acara makan-makan sehingga terdapat noda makanan yang membandel ketika dihilangkan, dicuci dengan air adalah solusinya. Dalam hal ini, akan lebih mudah dengan penyemprot air yang biasanya juga digunakan oleh jasa cuci karpet. Cara ini biasanya lebih mudah karena hasil yang didapatkan lebih maksimal dan mudah melakukannya. Dengan penyemprot air yang debitnya tinggi, tentu tekanan untuk mencuci karpet pun sangat kuat dan kencang sehingga noda di kapet akan hilang terhempas oleh penyemprot air.

 

3.     Menerapkan metode gantung

Seperti menggantung jemuran, begitu pula menggantung karpet menjadi cara efektif untuk mencucinya karena bersihnya lebih maksimal. Selain itu, akan memudahkan dalam urusan menjemur nantinya, di mana tidak kesulitan lagi mengangkat karpet yang sudah basah untuk diganting. Tentunya metode ini sangat praktis. Tetapi, jangan lupa untuk menggunakan tali panjang yang kuat untuk membentangkannya.

 

Nah, itulah tiga cara mencuci karpet yang bisa diterapkan karena sangat mudah untuk dilakukan sendiri di rumah. Ada hal yang tidak boleh dilupakan, yaitu memilih deterjen khusus yang membersihkan noda membandel atau debu dengan mudah. Terlebih dalam memilih deterjen harus hati-hati serta menyesuaikannya dengan jenis karpet. Cuci karpet Bandung menjadi solusi untuk orang yang tidak memiliki untuk mencuci karpet, nih, di daerah lain pun pasti sudah ada jasa mencuci karpet.