Pada sebagian orang ingin memiliki hunian dengan membangun sendiri tanpa proses membeli dari developer, memang dirasa susah-susah gampang tapi nantinya kan memiliki kesan kepuasan tersendiri dibandingkan mendapatkan rumah yang sudah jadi dengan kebutuhan ruang yang tidak sesuai dengan apa yang diinginkan. Berbeda dengan kebanyakan orang yang menginginkan serba praktis tanpa memikirkan segala sesuatu yang dirasa ruwet yaitu membeli rumah yang sudah fix, memilih membangun rumah dari nol akan menjadikan suatu tantangan yang menarik tapi kesemuanya membutuhkan persiapan yang matang.
Rumah yang akan kita tinggali bersama keluarga harusnya dapat memenuhi semua unsur yang dibutuhkan bagi seluruh penghuni, bisa dimulai dari kebutuhan ruang; kebutuhan fungsi akan setiap ruangan nantinya dan kebutuhan-kebutuhan lain yang melengkapi. Hunian tidaklah harus besar ataupun megah namun lebih diutamakan pada fungsional dan memenuhi faktor kesehatan dan kenyamanan. Memiliki rancangan rumah yang tepat nantinya kan mempermudah dalam proses pembangunan karena gambar perencanaan sebuah rumah merupakan keniscayaan yang pasti guna memastikan semuanya tepat pada tempat dan fungsinya. Gambar kerja nantinya merupakan pedoman agar pembangunan melangkah pada perencanaan yang matang dan perhitungan yang pas, lebih tertata memperhitungkan dan mengkalkulasi bagaimana pembangunan rumah dibangun dengan baik dan tepat.
Anda akan membutuhkan desainer rumah minimalis sederhana sebagai penyedia jasa perencanaan dan pembangunan rumah, dimana akan menjabarkan satu persatu apa saja gambar rumah yang diperlukan dalam membangun rumah sesuai kaidah bangunan yang semestinya.
1. Skematik desain berupa sketsa atau coretan yang dibuat berdasarkan output ide-ide yang disampaikan pada pihak arsitek
2. Site Plan adalah denah lokasi rumah secara keseluruhan yang berhubungan dengan lingkungan sekitar
3. Denah bangunan berfungsi mengetahui dimensi isi; susunan dan sirkulasi ruangan; letak pintu dan bukaan
4. Denah Pondasi guna mengetahui di mana saja letak titik pondasi strategis untuk menjaka kekuatan sebuah bangunan
5. Denah Atap untuk mengetahui bentuk rumah tampak atas
6. Denah Sanitasi mencakup instalasi air bersih; air kotor dan septik tank
7. Denah Lantai menggambarkan pemasangan keramik setiap ruangan lengkap dengan ukuran
8. Denah Elektrikal menggambarkan tata letak instalasi listrik pada suatu bangunan
9. Potongan Bangunan memperlihatkan gambar bangunan bila dipotong secara vertikal
10. Gambar 3D adalah modeling gambar tiga dimensi suatu bangunan
Penting untuk bekerjasama dengan tenaga ahli arsitek untuk membangun rumah yang aman dan nyaman